Iklan

Ponton Landasan KMP Gunung Palung Mulai Diperbaiki, Pengoperasian Masih Terbatas

Editor: Muezz@
13/11/2024
Last Updated 2024-12-06T01:50:16Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
masukkan script iklan disini

SEKADAU, JARINGANMEDIA.com - Setelah hampir sebulan tenggelam, ponton landasan penyeberangan Sungai Asam - Sunyat, Sui Ayak akhirnya berhasil diapungkan kembali. Meskipun demikian, masih diperlukan perbaikan lebih lanjut dan docking untuk memastikan ponton dapat berfungsi kembali dengan baik sebagai landasan bagi kendaraan roda empat yang hendak menyeberang menggunakan Kapal Motor Penyeberangan Gunung Palung.


Kondisi cuaca yang tak menentu, dengan curah hujan yang tinggi dalam beberapa pekan terakhir, menyebabkan debit sungai Kapuas meningkat drastis. Dampaknya, ponton yang menjadi vital untuk transportasi darat ini terancam tenggelam akibat genangan air yang semakin tinggi.


Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sekadau, Hermansyah, meninjau langsung kondisi ponton pada Rabu, 13 November. Di lokasi, ia memantau proses pembuangan air yang masuk ke dalam ponton untuk menghindari kerusakan lebih lanjut.


"Proses perbaikan masih berlangsung, ponton belum dapat digunakan. Kami sedang mengeluarkan air yang terperangkap di dalam ponton," kata Hermansyah saat dikonfirmasi.


Setelah sempat tenggelam akibat kebocoran, ponton berat tersebut berhasil diangkat ke permukaan setelah dilakukan berbagai usaha. Namun, kondisi fisiknya kini tampak terpengaruh, dengan adanya korosi akibat terendam cukup lama.


Kehilangan fungsi ponton sempat memengaruhi operasional KMP Gunung Palung, namun kapal feri milik ASDP Kalbar tetap dapat mengangkut kendaraan roda empat ke pelensengan dermaga saat debit air sungai tinggi.


"Semoga secepatnya perbaikan selesai di Pontianak, dan ponton dapat kembali digunakan seperti semula," tambah Hermansyah.


Sementara itu, KMP Gunung Palung sementara ini hanya melayani kendaraan roda empat berkapasitas kecil, sedangkan kendaraan barang berat disarankan untuk menggunakan ponton penyeberangan milik PT. Farna Agro Mas (LG). *(Nii/Aii)*

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl